Header Ads

Esdekursa Ngawi

eSDeKurSa siap sambut Kurikulum Merdeka tahun 2022/2023

 


Kurikulum Merdeka yang diluncurkan oleh pemerintah menggantikan kurikulum 2013 akan segera di launching di tahun pelajaran 2022/2023. Sebagai suatu perubahan baru tentu saja memerlukan kesiapan dari semua pihak. Siswa, guru, sekolah, dan stakeholder yang terkait. 
Salah satu persiapan tersebut adalah dicanangkannya program sekolah penggerak yang akan menjadi pilot pelaksanaan kurikulum merdeka ini. SDN Pangkur 1 di bawah pimpinan Ibu Anik Kusrianti,S.Pd, M.Pd menjadi salah satu sekolah terpilih sebagai sekolah penggerak. Sebagai sekolah penggerak, eSDeKurSa (nama keren SDN Panngkur 1) mendapatkan pelatihan terkait pelaksanaan kurikulum merdeka ini. Pelatihan diikuti oleh Kepala Sekolah dan dua guru sebagai Komite Pembelajaran. Selama 21 hari ketiga tokoh ini digodok bersama empat sekolah penggerak yang lain yang tergabung dalam kelas 54 yang diampu oleh fasilitator hebat Bapak Doni Uji Windiatmoko,M.Pd.


Setelah mengikuti pelatihan Kepala Sekolah bersama Komite Pembelajaran melaksanakan sosialisasi kepada guru-guru di sekolah yang dikemas dalam bentuk Giat In House Training (IHT). Giat IHT ini dilaksanakan selama 7 hari yang dimulai pada tanggal 5 s.d 13 Juli 2022 di SDN Pangkur 1. Dalam giat ini semua guru yaitu guru kelas dan guru mapel  mengikutinya. meskipun nanti dalam pelaksanaan kurikulum merdeka di tahun 2022/2023 terkonsentrasi pada kelas 1 dan kelas 4. Giat IHT ini dibuka secara langsung oleh Bapak Pengawas yang juga Ketua Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Pangkur, Bapak Lamto, M.Pd. Dalam sambutan beliau menyampaikan bahwa SDN Pangkur 1 selaku pilot pelaksana Kurikulum Merdeka harus siap membawa perubahan dalam dunia pendidikan ke arah yang lebih baik. Semua guru dan warga sekolah yang lain harus selalu siap dalam melayani siswa dalam kegiatan merdeka belajar mereka. Selain dihadiri Bapak Pengawas, dalam Giat pembukaan IHT juga hadir beliau Ibu pengawas SD Korwil Pangkur yaitu Ibu Siti Amsiyah, M.Pd yang menyampaikan bahwa para guru di eSDeKurSa juga harus mampu membuat modifikasi terhadap perangkat ajar yang telah tersedia sesuai dengan kondisi sekolah dan karakteristik siswa di sekolah ini. Agar dalam pelaksanaan pembelajaran siswa mendapatkan pelayanan sesuai dengan kodrat alam dan kebutuhan mereka.


Tampak semua guru mengikuti IHT dengan antusias dan semangat. Lembar Kerja yang disampaikan dikerjakan dengan baik. Banyak sekali manfaat yang beliau rasakan. Demikian para guru menyampaikan kesan dalam giat IHT. Adapun materi yang disampaikan dalam IHT ini mencakup materi kurikulum merdeka, Portal Merdeka Mengajar, Penyusunan KOSP, Perencanaan Pembelajaran, Projek Profil Pelajar Pancasila, dan Perencanaan berbasis Data.


Tetap semangat bergiat dalam masa liburan..... Semangat menyongsong Kurikulum Merdeka demi kemajuan pendidikan di negeri tercinta. Semangat mencetak generasi emas Indonesia

Bravo... eSDeKurSa Berkibar..... Yessss!!!!






Posting Komentar

0 Komentar